Perusahaan ini merupakan Kantor Akuntan Publik Terdaftar pada Kementrian Keuangan Republik Indonesia, yang telah dipercaya sebagai auditor rekanan pada berbagai lembaga baik Badan Pemeriksa Keuangan, Bank Indonesia, Bank – bank BUMN dan bank Swasta Nasional, serta Kantor Pelayanan Pajak di Indonesia. Perusahaan ini didirikan oleh DR. Payamta, SE, MSi, Ak, CA, CPA. Beliau akuntan profesional, yang juga aktif sebagai akademisi dan praktisi di bidangnya. Pengalamannya praktek sebagai auditor telah dirintis sejak awal tahun 1990-an. dari KAP. Hadori Cabang Surakarta, KAP Djaka Surasa & Rekan. Aktif Sebagai Konsultan di beberapa perusahaan di wilayah Solo dan sekitarnya. Beliau juga dipercaya sebagai Direktur Program Magister Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Sebelas Maret (UNS). Beliau juga aktif sebagai Dosen & Peneliti pada Program Magister Manajemen UNS, Program Doktor Ilmu Ekonomi UNS dan Program Profesi Akuntansi UNS. Aktif dan tergabung dalam Assosiasi Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan Institute Akuntan Publik Indonesia (IAPI). Perusahaan ini berdiri sejak tahun 1999, di Surakarta. Dalam perkembangannya, perusahaan telah mengalami perubahan, dan terakhir dengan mana Kantor Akuntan Publik DR. PAYAMTA, CPA.
Izin Praktik Akuntan Publik diperoleh dari Kementerian Keuangan RI
Nomor: KEP. 379/KMK.17/1999 dan nomor AP: 99.1.0695, diperbaruhi dengan nomor AP. 0420
Institute Akuntan Publik Indonesia (IAPI),
Nomor: IAPI 1067, sebagai Certified Public Accountant (CPA).
Izin usaha KAP dari Menteri Keuangan
Nomor: KEP-338/KM.17/2000, diperbaruhi dengan Surat Keputusan Menteri Keuangan RI No: 1111/KM.1/2010.
Tercatat sebagai anggota Profesional Akuntan pada Ikatan Akuntan Indonesia (IAI)
Nomor Register Akuntan 11.D9858,
Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
06.850.176.6.526.
Kami menyediakan layanan jasa konsultasi, yang bergerak dalam menyediakan layanan jasa di bidang akuntansi, keuangan, audit, manajemen, pajak dan bisnis. Ada dua divisi utama, yaitu Divisi Konsultasi Manajemen dan Divisi Auditing. Kami telah melayani lebih dari ratusan perusahaan sekala kecil, sedang dan besar dari berbagai jenis industri, diantaranya dari industri tekstil, plastik, otomotif, perdagangan dan swalayan, apotek, agrobisnis, percetakan dan penerbitan, lembaga keuangan, koperasi, dan bank, lembaga pendidikan, serta organisasi nirlaba, dan entitas pemerintah.
Kami menyediakan layanan jasa konsultasi, yang bergerak dalam menyediakan layanan jasa di bidang akuntansi, keuangan, audit, manajemen, pajak dan bisnis. Ada dua divisi utama, yaitu Divisi Konsultasi Manajemen dan Divisi Auditing. Kami telah melayani lebih dari ratusan perusahaan sekala kecil, sedang dan besar dari berbagai jenis industri, diantaranya dari industri tekstil, plastik, otomotif, perdagangan dan swalayan, apotek, agrobisnis, percetakan dan penerbitan, lembaga keuangan, koperasi, dan bank, lembaga pendidikan, serta organisasi nirlaba, dan entitas pemerintah.